GOCAR4D – Guardiola Berharap Haaland Comeback Lawan Tottenham

MANCHESTER, ENGLAND - FEBRUARY 23: Erling Haaland of Manchester City looks on from the substitutes bench during the Premier League match between Manchester City FC and Liverpool FC at Etihad Stadium on February 23, 2025 in Manchester, England. (Photo by Catherine Ivill - AMA/Getty Images)
Erling Haaland absen saat Manchester City dikalahkan Liverpool 0-2 (Foto: Getty Images/Catherine Ivill – AMA)


Jakarta

Manajer Manchester City Pep Guardiola mengungkap kondisi terbaru Erling Haaland yang menepi karena cedera lutut. Haaland diharapkan bisa segera main lagi.

Haaland mendapat cedera pada lututnya dalam pertandingan melawan Newcastle United pada pekan lalu. Meski hasil pemeriksaan bagus, Haaland tidak dimainkan dalam dua laga terakhir City.

Striker asal Norwegia itu absen saat City dikalahkan Real Madrid di Liga Champions tengah pekan kemarin. Ia juga belum bisa main saat timnya dikalahkan Liverpool 0-2 di Etihad Stadium dalam lanjutan Premier League, Minggu (23/2/2025) malam WIB.


ADVERTISEMENT





SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Guardiola mengungkap bahwa Haaland sebenarnya sudah kembali berlatih jelang melawan Liverpool. Namun, Haaland masih belum siap bertanding.

City selanjutnya akan tandang ke markas Tottenham Hotspur pada Kamis (27/2/2025) dini hari WIB. Guardiola berharap Haaland sudah bisa diturunkan di laga tersebut.



ADVERTISEMENT





“Saat di Newcastle dia melakukan aksi yang menggerakkan lututnya. Tampaknya tidak berbahaya karena semua pemeriksaan bilang itu baik-baik saja, tapi dia tidak merasa begitu,” ujar Guardiola di situs resmi klub.

“Saya punya firasat (Haaland) segera kembali karena (di hari Sabtu) dia berlatih dan menunjukkan beberapa pergerakan bagus.”

“Tapi dia bilang kepada kami kalau dia tidak siap dan saya harus menghormati itu. Semoga di Spurs dan di laga-laga berikutnya dia bisa membantu kami,” katanya.

(nds/pur)

No Responses

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *