GOCAR4D – Chelsea kok ‘Kotor’ Banget, Maresca?

Chelseas Nicolas Jackson is sent off during the Premier League match at St James Park, Newcastle. Picture date: Sunday May 11, 2025. (Photo by Owen Humphreys/PA Images via Getty Images)
Chelsea jadi tim paling ‘kotor’ di Liga Inggris musim ini. (Foto: PA Images via Getty Images/Owen Humphreys – PA Images)


London

Chelsea memimpin daftar tim paling ‘kotor’ di Liga Inggris 2024/2025. Manajer Chelsea Enzo Maresca akan mengevaluasi masalah ini setelah musim ini berakhir.

Sampai 36 pekan Premier League, the Blues sudah mengoleksi total 95 kartu kuning, paling banyak di antara tim-tim lainnya. Chelsea juga mendapatkan dua kartu merah: Marc Cucurella (dua kartu kuning), dan Nicolas Jackson (kartu merah langsung).

“Saya pikir, saya tidak tahu apakah saya… Saya kira melawan Newcastle adalah kartu merah pertama kami di musim ini. Saya tidak tahu, terus terang saja,” ucap Italiano berusia 45 tahun ini dikutip Football.London.






SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“Ini mungkin juga cara kami menjadi… saya tidak tahu, intens, agresif. Saya terus terang tidak tahu,” lanjut dia tentang rekor disiplin Chelsea.

“Ini adalah sebuah pertanyaan yang bagus yang mungkin perlu kami analisis pada musim panas nanti ketika kami punya beberapa hari libur dan melihat apakah ada sesuatu yang bisa kami lakukan dengan lebih baik,” Maresca mengungkapkan.



ADVERTISEMENT




Nicolas Jackson diganjar kartu merah dalam kekalahan 0-2 dari Newcastle United sepekan lalu. Alhasil, penyerang Senegal itu dipastikan absen saat Chelsea melawat ke Manchester United pada Sabtu (17/5) dinihari WIB. Situasi menjadi pelik karena Jackson merupakan satu-satunya penyerang tengah Chelsea yang bugar usai Christopher Nkunku, avid Fofana, dan Marc Giuiu cedera.

“Saya pikir Nico cukup cerdas untuk mengetahui bahwa ada sebuah eror, ada sebuah kesalahan,” cetus Enzo Maresca.

Lihat juga Video: Chelsea Haus Trofi, Juara Conference League Harga Mati

(rin/bay)

No Responses

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *